Panitia Tingkat Kecamatan Gelar Rakor Persiapan Pelipatan Kertas Surat Suara Pilkades Mandalawangi 

    Panitia Tingkat Kecamatan Gelar Rakor Persiapan Pelipatan Kertas Surat Suara Pilkades Mandalawangi 

    PANDEGLANG, - Kurang dari sepekan lagi, Pemungutan suara pada Pemilihan Kepala Desa se-Kecamatan Mandalawangi bakal digelar. Tepatnya pada 17 Oktober mendatang, di 13 Desa yang ikut di periode ini dari 15 Desa di wilayah kecamatan Mandalawangi.

    Kegiatan tersebut berlangsung di aula kantor kecamatan Mandalawangi, kabupaten Pandeglang, Banten, Senin (11/10/2021).

    Terbaru, logistik Pilkades juga sudah mulai berdatangan. Salah satunya kertas surat suara pemilukades yang jumlahnya ribuan namun belum dilipat.

    Berbagai persiapan terus dilakukan, mulai dari pembentukan Panitia Pemilihan tingkat kecamatan, tingkat desa hingga panitia hingga Panitia Pemungutan Suara (PPS) pun telah terbentuk.

    Terbaru, logistik pemilu juga sudah mulai berdatangan. Salah satunya surat suara pemilu yang jumlahnya ribuan namun belum dilipat. 

    Panitia penyelenggara Pilkades tingkat kecamatan, Yamin Bunyamin yang juga camat Mandalawangi mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan Pelipatan Kertas Surat Suara Pilkades.

    "Ya hari ini kita lakukan rapat koordinasi terkait dengan persiapan logistik, yakni Pelipatan Kertas Surat Suara yang akan dilaksanakannya di aula kecamatan dimulai pada Selasa-Kamis pekan ini" ungkap Yamin.

    Hadir dalam rakor tersebut, panitia penanggung jawab Pilkades dan para ketua panitia tingkat desa se-Kecamatan Mandalawangi.

    Sementara itu Kapolsek Mandalawangi AKP Totok Warsito menegaskan bahwa dalam rangka persiapan Pelipatan Kertas Surat Suara dilakukan di satu titik dan antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

    "Sesuai dengan kesepakatan bersama bahwa dalam Pelipatan kertas surat suara Pilkades dilaksanakan di Aula kantor kecamatan Mandalawangi. Agar dapat terpantau jika ada kerusakan atau kekurangan dapat langsung berkoordinasi dengan pihak terkait, " terang AKP Totok.

    Asep Ucu SN

    Asep Ucu SN

    Artikel Sebelumnya

    Ombudsman Banten Gelar PVL On The Spot di...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Irna Lantik Taufik Hidayat sebagai...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Dinsos Banten Sosialisasikan Pembentukan KSB di Kecamatan Mandalawangi
    Soal Jembatan Waluran Bojong, Masa Aksi Kepung Kantor DPRD Pandeglang
    Ombudsman Banten Mengajak Semua Pihak Jaga Integritas PPDB 2022
    Angka Pengangguran Masih Tinggi di Pandeglang, Pencaker Serbu Disnaker
    Bertema Ayo Bangkit Bersama, Forkopim Kecamatan Mandalawangi Peringati Harkitnas ke 114

    Tags