Tingkatkan Sinergitas, Dirpamobvit Polda Banten Kunjungi PT Merak Energi Indonesia

    Tingkatkan Sinergitas, Dirpamobvit Polda Banten Kunjungi PT Merak Energi Indonesia

    SERANG, BANTEN, - Dalam rangka untuk meningkatkan sinergitas, Direktur Pengamanan Objek Vital (Dirpamobvit) Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi lakukan kunjungan silaturahmi sekaligus meninjau pelaksanaan kegiatan pengamanan objek vital nasional (Obvitnas) di wilayah hukum Polda Banten.

    Kali ini Dirpamobvit Polda Banten Kombes Edy Sumardi melakukan kunjungan silaturahmi ke PT Merak Energi Indonesia yang berlokasi di Kecamatan Pulo Ampel, Kabupaten Serang.

    “Hari ini saya baru saja mengunjungi salah satu mitra Ditpamobvit Polda Banten yaitu PT Merak Energi Indonesia, ” kata Edy Sumardi, Selasa (30/11/2021).

    Menurutnya, PT Merak Energi Indonesia ini merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang energi listrik yang merupakan salah satu objek vital yang harus dijaga.

    “Kedatangan saya kesini bertujuan untuk bersilaturahmi dan mengimplementasikan dari kesepakatan kerjasama kita Ditpamobvit Polda Banten dengan PT Merak Energi Indonesia yang sudah kita buat untuk menghadirkan satuan sistem manajemen keamanan , ” tutur Edy Sumardi.

    Ia menjelaskan, kedatangannya tersebut juga sekaligus untuk berkoordinasi terkait sistem manajemen pengamanan terpadu yang dilakukan oleh PT Merak Energi Indonesia.

    “Kedatangan saya kesini juga untuk berkoordinasi terkait sistem pengamanannya, sehingga tadi saya sudah meninjau secara langsung pola pengamanannya seperti apa dan berapa jumlah personel yang bertugas, ” jelas Edy Sumardi.

    Dirinya mengemukakan, jika pihaknya siap menjamin keamanan bagi objek vital nasional yang ada di wilayah hukum Polda Banten.

    “Saya selaku Direktur Pamobvit Polda Banten bertanggung jawab penuh terhadap segala aktivitas sistem manajemen pengamanan dan semoga dengan silahturahmi ini dapat terjalinnya hubungan yang baik antara Polda Banten dengan PT Merak Energi Indonesia, ” ujar Edy Sumardi.

    “Semoga kedepannya hubungan kita semakin lebih baik lagi. Untuk itu, kami Ditpamobvit Polda Banten siap memberikan jaminan keamanan di PT Merak Energi Indonesia ini, ” lanjutnya.

    Sementara itu, Mach Antara Herson Deputi Direktur PT Merak Energi Indonesia mengucapkan terimakasih atas kunjungan Dirpamobvit Polda Banten ke PT Merak Energi Indonesia.

    “Kami mengucapkan terimakasih kepada Bapak Dirpamobvit Polda Banten Kombes Edy Sumardi atas kunjungannya ke PT Merak Energi Indonesia dan mengecek secara langsung kegiatan operasional sistem manajemen pengamanan nya di PT Merak Energi Indonesia ini, ” ucapnya.

    "Semoga dengan pertemuan kita ini dapat terjalin tali silaturahmi dan kedepannya terjalin hubungan yang semakin baik lagii, ” tutupnya.**

    Asep Ucu SN

    Asep Ucu SN

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Akhir Tahun, Dirbinmas Polda Banten...

    Artikel Berikutnya

    Kabid Humas Polda Banten Gelar Pelatihan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Dinsos Banten Sosialisasikan Pembentukan KSB di Kecamatan Mandalawangi
    Soal Jembatan Waluran Bojong, Masa Aksi Kepung Kantor DPRD Pandeglang
    Ombudsman Banten Mengajak Semua Pihak Jaga Integritas PPDB 2022
    Angka Pengangguran Masih Tinggi di Pandeglang, Pencaker Serbu Disnaker
    Bertema Ayo Bangkit Bersama, Forkopim Kecamatan Mandalawangi Peringati Harkitnas ke 114

    Tags